Ketua PAC GRIB JAYA Kecamatan Medan Baru Silen Tak Terima Atas Penyerangan Kantornya, Minta Segera Polisi Usut Pelaku

Joni Suheryanto

- Redaksi

Sabtu, 4 Januari 2025 - 00:46 WIB

40135 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN | KUPASTUNTAS86.COM – Insiden mengejutkan terjadi di Kantor Sekretariat Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) JAYA Kecamatan Medan Baru pada Kamis malam (02/01/2025) sekitar pukul 21.30 WIB. Serangan yang dilakukan oleh yang diduga orang tak dikenal (OTK) ini mengakibatkan kerusakan serius pada fasilitas Kantor Sekretariat Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) JAYA Kecamatan Medan Baru, meskipun tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) JAYA Kecamatan Medan Baru, Silen, menyampaikan bahwa serangan ini merupakan ancaman terhadap organisasi. “Kerusakan yang terjadi cukup signifikan. Kami masih mendalami kejadian ini, dan telah mengambil langkah hukum dengan melaporkannya ke Polsek Medan Baru,” ujar Silen, Jumat siang (03/01/2025).

Didampingi oleh Sekretaris Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) JAYA Kecamatan Medan Baru, Tommy N70, Silen berharap pelaku segera ditemukan dan diproses secara hukum. “Serangan ini bukan hanya soal kerusakan fisik, tetapi juga menyentuh marwah perjuangan kami. Kami meminta pihak berwenang segera mengusut kasus ini,” tegas Tommy.

Menurut saksi mata dilokasi, DR (24), serangan berlangsung cepat dan yang diduga sudah direncanakan. “Saya mendengar suara kaca pecah dan teriakan. Pelaku menggunakan kendaraan bermotor dan langsung melarikan diri setelah merusak Kantor Sekretariat Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) JAYA Kecamatan Medan Baru,” ungkap DR.

Kapolsek Medan Baru, Kompol. Yayang Rizky Pratama, SIK memastikan pihaknya telah menerima laporan dan segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). “Kami sedang mengumpulkan barang bukti, termasuk rekaman CCTV disekitar lokasi kejadian. Keterangan dari saksi-saksi juga sedang kami dalami untuk mempercepat pengungkapan kasus ini,” jelas seorang petugas kepolisian.

Baca Juga :  Bentrokan Oknum TNI AD Dengan Warga Di Desa Sei Rotan Akhirnya Dilaporkan Ke Polrestabes Medan

Silen mengimbau seluruh Anggota Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) JAYA Kecamatan Medan Baru dan baik tingkat Pimpinan Ranting maupun tingkat Pimpinan Anak Ranting agar tetap tenang dan tidak terpancing emosi. “Kami percaya sepenuhnya kepada pihak kepolisian untuk menangani kasus ini. Keamanan dan keadilan harus ditegakkan agar kejadian serupa tidak terulang,” tutup Silen.

Insiden ini menjadi pengingat akan pentingnya menjaga solidaritas dan kewaspadaan ditengah dinamika organisasi masyarakat. Dengan langkah cepat dari pihak kepolisian, diharapkan motif pelaku dapat segera terungkap dan hukum ditegakkan seadil-adilnya.    (JONI SH)

Berita Terkait

IPTU Ronald Sihite Kapolsek Pagar Merbau Gandeng Ormas Tingkatkan Kamtibmas
Prof. Dr. Yasonna H. Laoly, SH.,M.Sc., Gelar Reses di Dusun II Desa Wonosari, Kec.Tanjung Morawa, Kab.Deli Serdang
Ketum MAVI Wiji Astuty Lantik Pengurus MAVI SUMUT 2025–2029, Mantan Atlet Voli Siap Berkontribusi Bangun Olahraga Nasional
Polresta Deli Serdang Gencar Berantas Judi Online Dan Narkoba, Edukasi Masyarakat Secara Masif
Kapolresta Deli Serdang Laksanakan Kunjungan Silaturahmi ke Kantor MUI Kabupaten Deli Serdang
Berikan Rasa Aman Saat Ibadah Di Gereja, Polresta Deli Serdang Tempatkan Personil Pengamanan
Sinergi TNI-Polri dan Pemda Jaga Mudik Aman di Deli Serdang, Tokoh Masyarakat Deli Serdang Apresiasi
Camat Tanjung Morawa H.Ibnu Hajar, S.Sos., Menggelar Halal Bihalal Hari Raya Idul Fitri 1446 H/ 2025 M

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 05:14 WIB

Koramil 1426-07/Pattallassang, Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Pinggir Jalan

Kamis, 17 April 2025 - 13:42 WIB

Swasembada Pangan, Babinsa Koramil 1426-03/Galut Terjun Langsung Bantu Petani Tanam Padi

Kamis, 17 April 2025 - 06:40 WIB

Personel Koramil 1426-06/Mapsu Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Selokan Dan Bahu Jalan

Rabu, 16 April 2025 - 07:01 WIB

Babinsa Koramil 1426-05/Marbo Dampingi Pendistribusian Makan Bergizi Gratis Untuk Anak Sekolah

Rabu, 16 April 2025 - 05:13 WIB

Personel Koramil 1426-05/Marbo Bersama Warga Gelar Kerja Bakti Pembersihan Pantai

Selasa, 15 April 2025 - 07:41 WIB

Babinsa Koramil 1426-05/Marbo Lakukan Pendampingan Proses Serap Gabah Petani Oleh Bulog

Selasa, 15 April 2025 - 05:49 WIB

Wujudkan Lingkungan Bersih, Babinsa Ajak Warga Gotong Royong Bersihkan Bahu Jalan

Senin, 14 April 2025 - 08:23 WIB

Babinsa Koramil 1426-07/Pattallassang, Ajak Warga Gotong Royong Buat Saluran Irigasi

Berita Terbaru