Komitmen Netralitas Polri Polda Jateng, Buku Saku Dibagikan ke Seluruh Jajaran

REDAKSI LAMONGAN JAWA TIMUR

- Redaksi

Rabu, 30 Oktober 2024 - 17:39 WIB

4020 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polda Jateng-Kota Semarang | Guna menjaga integritas dan netralitas Polri dalam tugas pengamanan Pilkada Serentak 2024, Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda Jawa Tengah mendistribusikan Buku Saku Pedoman Netralitas Anggota Polri kepada para personil Polri dan ASN di seluruh Satuan Kerja (Satker) Mapolda Jateng. Rabu, (30/10/2024) pagi.

Kabid Propam Polda Jateng Kombes Pol Aris Supriyono mengungkap, pendistribusian buku saku tidak hanya dalam bentuk fisik, namun juga disediakan dalam format digital berupa tautan PDF yang disebarkan melalui akun media sosial resmi Polda Jawa Tengah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Buku saku ini diberikan tidak hanya kepada seluruh personel di lingkungan Polda Jateng, namun kepada seluruh jajaran Polres di Jawa Tengah. Di media sosial turut kami sebarkan dalam bentuk digital,” ungkapnya.

Baca Juga :  FKUB Kota Makassar Dukung Ops NCS Polri Wujudkan Pemilu Damai

Dengan pendistribusian dalam bentuk fisik dan digital, diharapkan dapat mempermudah seluruh personel dalam mengakses dan memahami buku saku yang berisi panduan, serta pedoman netralitas bagi anggota Polri dalam tugas pengamanan Pilkada Serentak 2024.

“Pembagian buku saku ini merupakan bentuk komitmen kami dalam menjaga integritas dan kepercayaan publik terhadap Polri, terutama dalam perhelatan Pilkada 2024. Kami ingin memastikan bahwa seluruh anggota memahami dengan baik pentingnya menjaga netralitas sebagai salah satu prinsip utama dalam menjalankan tugas pengamanan,” jelasnya.

Lebih lanjut, dirinya menegaskan bahwa seluruh personel Polri di Jawa Tengah diwajibkan untuk memahami dan menjalankan ketentuan sebagaimana tercantum dalam buku pedoman tersebut ketika melaksanakan tugas pengamanan Pilkada. Kabid Propam mengingatkan bahwa akan ada sanksi tegas bagi oknum yang terbukti melanggar prinsip Netralitas.

Baca Juga :  Pilkada Damai 2024, Polsek Karangbinangun Gelar Jumat Curhat

“Kami tidak akan ragu memberikan tindakan tegas kepada anggota yang terbukti tidak netral dalam Pilkada. Hal ini untuk menjaga nama baik institusi Polri dan kepercayaan masyarakat,” tegasnya.

Kabid Propam juga mengimbau masyarakat untuk berani melaporkan segala bentuk ketidaknetralan yang terjadi di lapangan. Dirinya menjamin kerahasiaan identitas pelapor dan menegaskan akan menindaklanjuti setiap laporan yang diterima.

“Kepada seluruh masyarakat apabila menemukan adanya tindakan tidak netral yang diduga dilakukan oleh oknum anggota Polri, dapat melapor ke Posko Netralitas di masing-masing kota/kabupaten. Kami jamin rahasia identitas pelapor dan setiap laporan akan ditindaklanjuti sesuai prosedur,” tandasnya (red)

Berita Terkait

Polrestabes Semarang Siap Amankan Debat Calon Wali Kota dan Wakil Walikota Semarang 2024-2019, Kerahkan 392 Personel
Patroli Perintis Presisi Sinergitas TNI-POLRI Di Wilayah Hukum Polsek Sukodadi
Anggota polisi sukodadi Giat patroli obyek vital Dengan Sasaran Perbankan antara lain
Anggota polsek sukodadi giat cooling syestem Bersama warga masyarakat desa kebonsari dalam rangka menciptakan pilkada 2024 Yang aman kondusif
Mualem dan Cabup Aceh Timur Pasangan SAH Bahas Visi Pembangunan Aceh Timur
Calon Gubernur Aceh Dukung SAH mewujudkan Aceh Timur Meusyuhu, makmu dan berkelanjutan
Eks Aktivis Aceh Sebut Keuchik Boleh Dukung Paslon, Bukan Ikut Kampanye Praktis
Anggota polsek modo giat Cooling syestem Dalam Rangka Siap Sambut Pilkada Damai 2024

Berita Terkait

Kamis, 31 Oktober 2024 - 15:18 WIB

Safari Subuh Keliling Polsek Barusjahe : Upaya Cooling System Jelang Pemilukada Damai di Kabupaten Karo

Kamis, 31 Oktober 2024 - 15:16 WIB

Kapolres Tanah Karo Gelar Kegiatan Cooling System Untuk Pemuda Milenial di Mesjir Cengho Jaranguda.

Kamis, 27 Juni 2024 - 16:22 WIB

Polsek Mardingding Lakukan Pengecekan di Cafe Miras Terkait Dugaan Penggunaan Narkoba

Kamis, 8 Februari 2024 - 18:30 WIB

Bravo untuk Polda Sumatera Utara..!!! Bergerak Cepat Menuntaskan Kasus Penipuan Dan Penggelapan Pembangunan Gazebo Di Gundaling

Jumat, 17 November 2023 - 04:12 WIB

Untuk Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik Pemerintah Kabupaten Karo Adakan Rapat Kerja Yang Mampu Menambah Pemahaman Para ASN Tentang Pelayanan Publik.

Selasa, 14 November 2023 - 04:27 WIB

Sebanyak 485 Peserta Berhak Mengikuti Seleksi Kompetensi PPPK Tahun Anggaran 2023 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo

Senin, 13 November 2023 - 04:03 WIB

Kontingen Karo Capai Target,Sabet 13 Medali di Kejurda Kick Boxing Sumut

Sabtu, 11 November 2023 - 03:17 WIB

Pelaku Dugaan Pembunuhan Seorang Wanita di Hotel Aritha Berhasil Diungkap

Berita Terbaru