Pemasangan Kanopi dan Tulisan Akrilik di SMPN 1 Banda Aceh Memasuki Hari ke-6

KUPAS TUNTAS86

- Redaksi

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 22:12 WIB

4045 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh – Proyek peningkatan fasilitas di SMPN 1 Banda Aceh terus menunjukkan perkembangan yang signifikan. Dipimpin oleh Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr. (Han), bersama Tim Alumni SMPN 1 Banda Aceh, proyek ini bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan dan estetika lingkungan sekolah.

Proyek yang dimulai sejak beberapa hari lalu ini mencakup pemasangan kanopi di beberapa titik strategis, seperti pintu masuk, pintu keluar, dan garasi mobil, serta pemasangan tulisan akrilik bertuliskan \\\”SMPN 1 Banda Aceh Berprestasi\\\” di panggung lapangan upacara. Hingga Sabtu (10/08/24), proyek ini telah memasuki hari ke-6 pelaksanaannya.

Delapan tenaga ahli, yang terdiri dari lima anggota Yonzipur 16/DA dan tiga anggota Zidam IM, terlibat dalam pengerjaan proyek ini. Berdasarkan laporan terbaru, progres pekerjaan menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan. Progres riil kemarin tercatat sebesar 7,10%, sedangkan progres riil hari ini mencapai 10,10%, dengan progres rencana 7,75%, sehingga terjadi deviasi positif sebesar +2,35%.

Kegiatan yang dilakukan selama proyek ini meliputi pengecatan besi hollow untuk tiang kanopi dan topang sisi, pemotongan pipa besi untuk tiang garasi, pengelasan besi hollow untuk kuda-kuda kanopi, perapian bekas pengelasan pada topang sisi, serta pembuatan tulisan akrilik.

Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal menegaskan bahwa proyek ini merupakan wujud nyata kepedulian Kodam Iskandar Muda terhadap masyarakat. \\\”Salah satu tugas pokok Kodam IM adalah melakukan pembinaan teritorial, khususnya dalam hal komunikasi sosial, serta mengimplementasikan salah satu butir dari 8 wajib TNI, yaitu mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekitarnya. Prajurit Kodam IM harus militan di masa perang dan bermanfaat di masa damai, sesuai dengan motto Pangdam Iskandar Muda, yaitu \\\’Sebaik-baik manusia adalah yang bisa bermanfaat bagi orang banyak\\\’,\\\” ujarnya.

Baca Juga :  Pj Gubernur Lantik H. Jata,SE Sebagai Pj. Bupati Gayo Lues

Dengan selesainya pemasangan kanopi dan tulisan akrilik ini, diharapkan lingkungan SMPN 1 Banda Aceh menjadi lebih nyaman dan kondusif, sehingga dapat mendukung aktivitas belajar mengajar yang lebih optimal.

Berita Terkait

Calon Wakil Gubernur Aceh Dek Fad Jenguk Abu Madinah di RSUZA
Srikandi Repnas Aceh Sebut Dek Fad Idolanya Anak Muda
Polda Aceh Diminta Untuk Menyelesaikan Kasus Asusila Yang Dilakukan Oleh Oknum Anggota DPRA TERPILIH
TTI : Belum Ada Regulasi yang Mengatur tentang Epurchasing untuk Pekerjaan Jasa Konsultan
Nyatakan Dukung RUU Pilkada di Parlemen, Illiza Saaduddin Disebut Bukan Wakil Aceh yang Memperjuangkan Rakyat
PKB Resmi Dukung Aminullah – Isnaini Sebagai Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh 2024-2029
Gerakan Mahasiswa dan Pemuda NKRI Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Aceh
Pangdam Iskandar Muda Terima Audiensi dari Regional CEO BSI Aceh

Berita Terkait

Senin, 4 November 2024 - 08:50 WIB

Mewujudkan Lalu Lintas Aman: Sat Samapta Polres Tanah Karo Perkuat Pengawasan di Kabanjahe

Minggu, 3 November 2024 - 15:44 WIB

Satgas SIRI Tangkap Mantan Dirjen Perkeretaapian dalam Kasus Korupsi Pembangunan Jalur Kereta Api Besitang–Langsa

Sabtu, 2 November 2024 - 09:59 WIB

Safari Subuh Keliling, Polres Tanah Karo Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada 2024

Kamis, 31 Oktober 2024 - 15:18 WIB

Safari Subuh Keliling Polsek Barusjahe : Upaya Cooling System Jelang Pemilukada Damai di Kabupaten Karo

Kamis, 31 Oktober 2024 - 15:16 WIB

Kapolres Tanah Karo Gelar Kegiatan Cooling System Untuk Pemuda Milenial di Mesjir Cengho Jaranguda.

Rabu, 30 Oktober 2024 - 12:14 WIB

LAKI Sorot Dinas PUPR Aceh Timur Tentang Keterbukaan Informasi

Selasa, 29 Oktober 2024 - 16:20 WIB

Tim Penyidik JAM PIDSUS Tetapkan 2 Tersangka Kasus Impor Gula, Termasuk Eks Menteri Perdagangan TTL

Minggu, 27 Oktober 2024 - 11:13 WIB

Sungguh Tragis Selama 5 Tahun Ganti Rugi Tanah Belum Dibayar,200 KK Terimbas Proyek Bendungan Lau Simeme Menjerit

Berita Terbaru