Satreskrim Polres Gayo Lues Kembali Ungkap Kasus Curanmor, Seorang Warga Aceh Tenggara Diamankan

KUPAS TUNTAS86

- Redaksi

Selasa, 28 Mei 2024 - 09:59 WIB

40125 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Unit Resmob (Unit Reserse Mobile) Satreskrim (Satuan Reserse Kriminal) Polres Gayo Lues kembali berhasil melakukan pengungkapan dan penangkapan terhadap seorang pelaku Tindak Pidana Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang terjadi di Desa Suri Musara Wilayah Kecamatan Pantan Cuaca Kabupaten Gayo Lues.

Hal itu disampaikan oleh Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K. melalui Kasatreskrim IPTU M. Abidinsyah, S.H. dalam siaran persnya, Selasa, 28 Mei 2024.

Tindak Pidana Curanmor tersebut terjadi pada hari Pada hari Senin tanggal 27 Mei 2024 sekira Pukul 21.00 Wib, Unit Resmob Satreskrim Polres Gayo Lues mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa ada seorang pelaku Curanmor yang sedang berada di sebuah rumah di Dusun Aih ilang Desa Suri Musara Kecamatan Pantan Cuaca Kabupaten Gayo Lues, berdasarkan Informasi tersebut Unit Resmob kemudian melakukan Profiling dan pengumpulan bahan keterangan dan berkoordinasi dengan Personel Pospol Pantan Cuaca Polres Gayo Lues, kemudian langsung berkoordinasi dan bergerak menuju rumah yang di curigai sebagai pelaku tersebut, ungkap Kasatreskrim.

Sesampainya dirumah tersebut Tim Unit Resmob Satreskrim Polres Gayo Lues langsung mensterilkan TKP serta memastikan keberadaan pelaku yang diduga berada didalam rumah tersebut, pada saat Unit Resmob bersama Personel Pospol Pantan Cuaca Polres Gayo Lues masuk kedalam rumah diduga pelaku, didapati pelaku sedang tidur pulas dirumah kediamannya, kemudian petugas membangunkan terduga pelaku ketika dilakukan introgasi pelaku mengakui perbuatannya yang telah melakukan tindak pidana pencurian Sepeda Motor tersebut, jelas IPTU M. Abidinsyah, S.H.

Kasatreskrim menambahkan didapati juga informasi dari pengakuan pelaku bahwa Sepeda Motor yang dicuri di simpan di sebuah rumah kosong yang beralamat di Desa Telusung Kecamatan Lawe Bulan Kabupaten Aceh Tenggara, setelah mengamankan pelaku, Unit Resmob bergegas bergerak langsung menuju Kabupaten Aceh Tenggara untuk mengamankan barang bukti kemudian Tim Unit Resmob berhasil menemukan dan langsung mengamankan barang bukti berupa 1 (satu) unit Sepeda motor Merk Supra X, kata Kasatreskrim.

Baca Juga :  MASIH SUSANA IDHUL FITRI, ANGGOTA KORAMIL 08/BLANGPEGAYON LAKSANAKAN SILATURAHMI DAN HALAL BIHALAL KERUMAH WARGA

Atas kejadian tersebut Unit Resmob Satreskrim Polres Gayo Lues kemudian membawa pelaku dan barang bukti ke Mapolres Gayo Lues untuk dilakukan proses penyidikan lebih lanjut, pungkasnya.

Kapolres Gayo Lues menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Gayo Lues agar selalu berhati-hati menjaga barang-barang yang berharga di rumah, khusus untuk keamanan kendaraan bermotor gunakanlah kunci ganda agar selalu dalam keadaan baik dan aman, harapnya.

Sumber : Humas Polres Gayo Lues

Berita Terkait

Menjaga Kualitas Hasil Panen, Babinsa Bantu Warganya Jemur Padi.
Polres Gayo Lues Gelar Razia Miras di Tiga Lokasi, Wujudkan Situasi Kamtibmas Aman dan Kondusif
Babinsa Koramil 10/Pantan Cuaca melaksanakan komsos dgn masyarakat Binaan di desa Kuning Kurnia
Babinsa Koramil 09/PB Komsos Dengan warga desa Binaan untuk mempererat Tali silaturahmi.
Babinsa koramil 10/Pantan Cuaca pantau harga sembako di pasar pagi Pantan Kota
Babinsa Komsos Dengan Warga Dan Pantau Wilayah Binaan
Ketua LSM PMK Soroti Pernyataan Anggota DPR RI Komisi II Terkait Tudingan Tidak Netral Kepada Pj Bupati Gayo Lues
Pj Bupati Gayo Lues Bantah Isu Keberpihakan pada Salah Satu Paslon

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 18:40 WIB

Anggota polsek brondong giat Patroli kota presisi, memberikan himbauan pesan kamtibmas Agar selalu menjaga harkamtibmas di wilayah kecamatan brondong.

Senin, 21 April 2025 - 18:33 WIB

Tingkatkan Giat patroli perintis presisi Patroli blue light dengan mobil 1402 Samapta Antara lain Antisipasi Gesekan oknum Perguruan Silat, Kriminalitas Dan Balap Liar.

Senin, 21 April 2025 - 18:31 WIB

Personil polsek brondong tingkatkan giat patroli kota presisi giat obyek vital guna cegah dan tangkal 4C di wilayah kecamatan brondong.

Senin, 21 April 2025 - 15:15 WIB

ANGGOTA POLSEK KARANGBINANGUN MENGHADIRI GIAT PEMBUKAAN BIMBINGAN MANASIK HAJI DI DESA SAMBOPINGGIR KEC KARANGBINANGUN.

Senin, 21 April 2025 - 14:55 WIB

Anggota polsek tikung Tingkatkan giat Patroli Rutinitas Polsek Tikung cegah 3C Dengan sasaran Perbankan. Pasar dan SPBU.

Minggu, 20 April 2025 - 13:21 WIB

KEGIATAN KAPOLSEK BRONDONG KORDINASI DAN SILAHTURAHMI BERSAMA TOKOH MASYARAKAT DESA LOHGUNG KECAMATAN BRONDONG KABUPATEN LAMONGAN

Minggu, 20 April 2025 - 05:49 WIB

Kapolsek Karangbinangun Akp Supardi, S. H., pimpin Anggota Giat pengamanan penyeketan Warga PSHT di Dsn. Monolelo desa Karangbinangun Dan kantor desa Karangbinangun Terkait Hitamkan polsek Sugio.

Minggu, 20 April 2025 - 04:43 WIB

Anggota polsek brondong Tingkatkan Giat patroli perintis presisi Patroli blue light dengan mobil 1402 Samapta Antara lain Antisipasi Gesekan oknum Perguruan Silat, Kriminalitas Dan Balap Liar.

Berita Terbaru