Lamongan | www.kupastuntas86.com- Polsek glagah, polres Lamongan binaan polda jatim, kembali menggelar kegiatan Jumat Curhat, kali ini Jumat Curhat dilaksanakan di warkop bertempat tan diwilayah kecamatan glagah kabupaten Lamongan, Jumat (24/05/2024).
Seperti diketahui, Jumat Curhat merupakan upaya yang dilakukan Polsek glagah dalam menyerap keluhan secara langsung dari masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Hari ini, Jumat Curhat berdiskusi secara langsung terkait situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek glagah,polres Lamongan. Kali ini, kami berkesempatan berdiskusi di wilayah Kecamatan glagah,” kata Kapolsek glagah iptu bambang Siswoyo,S.H.,yang didampingi anggota polsek glagah.
Dalam dialog kapolsek glagah yang dilakukan dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut, masyarakat banyak yang mengeluhkan terkait kenakalan remaja yang sangat marak terjadi, seperti penggunaan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis atau yang biasa dikenal dengan knalpot brong, hingga permasalahan balap liar”terangnya.
Menyikapi hal tersebut, Kapolsek glagah iptu bambang Siswoyo, S. H., menjelaskan, mengenai kenakalan remaja, langkah pertama yang harus diambil adalah melalui pendidikan di lingkungan keluarga. Hal ini sangatlah penting dilakukan untuk membentengi anak dari kenakalan remaja”Ungkapan nya kapolsek glagah kepada media.
“Beberapa program yang telah dilakukan Polsek glagah sebagai pembinaan kepada para remaja, diantaranya Police Go To School untuk memberikan pemahaman tentang berlalu lintas dan program penyuluhan bahaya penyalahgunaaan narkoba,” kata anggota polsek glagah.
Lebih lanjut, terkait tentang adanya knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis dan balap liar yang mengganggu warga pada saat jam istirahat malam. Kapolsek glagah juga menyampaikan, sampai dengan saat ini, pihaknya melalui Polsek glagah jajaran terus melakukan patroli di tempat-tempat yang rawan disalahgunakan sebagai arena balap liar.
Kapolsek glagah berharap, dengan berlangsungnya kegiatan Jumat Curhat, diharapkan keluhan atau permasalahan yang disampaikan oleh masyarakat dapat ditangani dengan baik.”tutupnya.
(Redaksi)