Peringati Hari Keanekaragaman Hayati Sedunia, Biodiversity Warriors KEHATI Adakan Pendataan Flora dan Fauna Perkotaan

REDAKSI LAMONGAN JAWA TIMUR

- Redaksi

Rabu, 15 Mei 2024 - 08:00 WIB

4071 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Memperingati Hari Keanekaragaman Hayati Sedunia 2024, Biodiversity Warriors Yayasan KEHATI melakukan pengamatan flora dan fauna di Kawasan Tebet Eco Park Jakarta Selatan (15 Mei 2024). Selain di Ruang Terbuka Hijau (RTH) di DKI Jakarta, kegiatan yang rutin di adakan setiap tahun ini, juga diadakan di kota lain seperti Bandar Lampung, dan Pontianak. Selain melakukan pendataan keanekaragaman hayati, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya generasi muda yang tinggal di kawasan perkotaan

Biodiversity Warriors KEHATI tengah melakukan pengamatan burung di Tebet Eco Park Jakarta (15/5)

Jakarta-Memperingati Hari Keanekaragaman Hayati Sedunia 2024,
Biodiversity Warriors Yayasan KEHATI melakukan pengamatan flora dan fauna di
Kawasan Tebet Eco Park Jakarta Selatan (15 Mei 2024). Selain di Ruang Terbuka
Hijau (RTH) di DKI Jakarta, kegiatan yang rutin di adakan setiap tahun ini,
juga diadakan di kota lain seperti Bandar Lampung, dan Pontianak. Selain
melakukan pendataan keanekaragaman hayati, kegiatan ini bertujuan untuk
memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya generasi muda yang tinggal di
kawasan perkotaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain jenis burung, Biodiversity Warriors KEHATI juga melakukan pengamatan satwa lain, yaitu insek, amfibi, dan reptil

“Selain di habitat alami dan kawasan konservasi, Yayasan KEHATI melalui
gerakan Biodiversity Warriors juga aktif melakukan kampanye program pelestarian
keanekaragaman hayati di kawasan perkotaan. Kegiatan ini melibatkan banyak
elemen terkait mulai dari kampus, komunitas muda, lembaga penelitian, LSM
lingkungan, begitu juga kementerian dan pemerintah daerah,” ujar Direktur
Komunikasi dan Kemitraan Yayasan KEHATI Rika Anggraini.

Baca Juga :  Sambut Liburan Sekolah, Golden Rama Tours & Travel Tebar Promo Liburan Extra Besar-besaran di Experience Travel, Diskon Tour Hingga 15 Juta

Burung Takur Ungkut-Ungkut berhasil ditemukan di Tebet Eco Park Jakarta

Pada pengamatan kali ini, lokasi Tebet Eco Park dipilih karena
berdasarkan data Profil Keanekaragaman Hayati Provinsi DKI Jakarta 2023, lokasi
tersebut memiliki jumlah jenis burung terbanyak, bersama Hutan Kota Monas,
yaitu sebanyak 25 jenis burung. Pendataan jenis burung sangat penting karena
menggambarkan kondisi habitat, vegetasi, lingkungan, dan aktivitas manusia,

“Melindungi keanekaragaman hayati di wilayah perkotaan sangat penting.
Selain menjaga ekosistem perkotaan, jasa lingkungan yang diberikan dapat
memberikan kualitas hidup yang lebih baik bagi masyarakat. Tentunya ini adalah
tantangan yang tidak mudah karena dilakukan di area yang lebih kecil dengan
jumlah penduduk yang jauh lebih padat dengan segala aktivitasnya yang lebih
kompleks,” jelas Rika.

Keanekaragaman hayati dapat membentuk membentuk kota yang berkelanjutan
dan adaptif terhadap perubahan iklim. Pohon-pohon dan vegetasi di kota membantu
mengurangi efek panas perkotaan (urban heat island effect), yang dapat
mengurangi suhu udara dan energi yang diperlukan untuk pendinginan. Selain itu,
beragam jenis tanaman yang tumbuh dapat meningkatkan ketahanan ekosistem
terhadap perubahan suhu yang ekstrim.

Baca Juga :  SKENA Gelar Program "BagiBaik: Berbagi Kebaikan untuk UMKM" Membawa Solusi Kreatif Untuk Tujuan Digitalisasi UMKM

Data Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah penduduk yang tinggal di
wilayah perkotaan pada tahun 2020 telah mencapai 57,3 persen dari jumlah
populasi yang ada. BPS memperkirakan jumlah penduduk yang tinggal di perkotaan
akan mencapai 66,6 persen pada tahun 2035 mendatang.

Hari Keanekaragaman Hayati Sedunia tahun ini mengusung tema “Be Part of
the Plan” atau “Menjadi Bagian dari Rencana.” Tema yang mengajak seluruh pihak
beraksi untuk mendukung implementasi kerangka kerja global untuk mengurangi
laju hilangnya keanekaragaman hayati. Konvensi PBB atau yang dikenal sebagai Kunming-Montreal
Global Biodiversity Framework (GBF).

“Kedepannya, kami berharap semakin banyak generasi muda yang peduli dan
terlibat dalam aksi nyata pelestarian keanekaragaman hayati Indonesia,
khususnya di daerah perkotaan,” tutup Rika.

Berita Terkait

“TARIF TRUMP” dampak dan pengaruhnya terhadap Indonesia
Kapolsek Indra Makmu Amankan Dua Pelaku Narkoba, 34 Paket Sabu Disita
Plugo bersama Revolusi Lokal dan transcosmos Indonesia Dorong UMKM Memaksimalkan Pemasaran Digital
Arches Raih Pendanaan 3 Juta Dolar AS untuk Mendemokratisasi Keahlian di Pasar Global
Yayasan WINGS Peduli Tanam 500 Mangrove dalam Program #WINGSPeduliLingkungan
25,98% Petani Binaan Eratani merupakan Generasi Milenial, Eratani Siap Dukung Regenerasi Petani
Solusi Pembayaran Digital yang Praktis dan Aman bersama BOS Pulsa Payment #PastiMulus
VRITIMES Gandeng Baranewsaceh.co, Radarnews.co.id, dan Agaranews.com dalam Kolaborasi Media Strategis

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 05:50 WIB

Wujud Kepedulian, Babinsa Koramil 1426-06/Mapsu Bersama Warga Kerja Bakti Buat Pondasi Penahan Ombak

Minggu, 20 April 2025 - 07:33 WIB

Babinsa Koramil 1426-07/Pattallassang Wujudkan Ketahanan Pangan Dengan Turun Langsung Bantu Petani

Sabtu, 19 April 2025 - 07:34 WIB

Pendampingan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1426-07/Pattallassang Bantu Petani Tanam Padi

Sabtu, 19 April 2025 - 06:57 WIB

Koramil 1426-03/Galut Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air dan Bahu Jalan

Jumat, 18 April 2025 - 06:11 WIB

Personel Koramil 1426-07/Pattallassang Laksanakan Safari Sholat Subuh Berjamaah Di Masjid Wilayah Binaan

Jumat, 18 April 2025 - 05:14 WIB

Koramil 1426-07/Pattallassang, Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Pinggir Jalan

Kamis, 17 April 2025 - 13:42 WIB

Swasembada Pangan, Babinsa Koramil 1426-03/Galut Terjun Langsung Bantu Petani Tanam Padi

Kamis, 17 April 2025 - 06:40 WIB

Personel Koramil 1426-06/Mapsu Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Selokan Dan Bahu Jalan

Berita Terbaru