Pertama di Indonesia, Aplikasi AI untuk Bisnis Kuliner

REDAKSI LAMONGAN JAWA TIMUR

- Redaksi

Rabu, 8 Mei 2024 - 02:00 WIB

4084 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, 8 Mei 2024—PT Esensi Solusi Buana (ESB), spesialis sistem operasional terintegrasi untuk bisnis kuliner, akan kembali berpartisipasi pada event Franchise & License Expo Indonesia (FLEI) 2024 yang diselenggarakan di Jakarta International Expo, Jakarta Pusat pada 10–12 Mei 2024. FLEI merupakan sebuah pameran bisnis franchise dan lisensi terbesar dan terlengkap se-Indonesia yang turut membuka peluang bisnis bagi mahasiswa maupun umum untuk mempresentasikan ide bisnisnya.

Melalui FLEI 2024 ini, ESB menghadirkan beragam solusi teknologi F&B terintegrasi yang telah dipercaya oleh lebih dari 20 ribu merchant di Indonesia dan Asia Tenggara. Di antaranya ialah sistem POS (Point of Sales) dan ERP (Enterprise Resources Planning) yang bukan hanya memiliki fitur-fitur terlengkap dan saling terhubung melainkan juga didukung oleh teknologi AI (Artificial Intelligence).

AI dalam sistem POS dan ERP ESB mampu memberikan rekomendasi stok menu secara otomatis dengan mengetahui menu-menu terlaris maupun tidak laris. Pada ESB Order, AI menyediakan personalisasi menu menurut preferensi pelanggan. Sementara pada ESB Loop, AI berguna untuk mengenal pelanggan lebih baik melalui pembacaan data dan habit pelanggan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

OLIN, aplikasi AI pertama di dunia untuk bisnis kuliner

Sebagai spesialis di industri F&B, ESB berinovasi dengan mempersembahkan sebuah solusi terbaru untuk membantu para pengusaha kuliner dalam meningkatkan profit secara otomatis. Hal ini dimaksudkan untuk mempermudah pekerjaan business owner serta meringankan beban pengeluaran karena tidak perlu menggunakan jasa analis data, akuntan, auditor, ataupun konsultan bisnis. Para pebisnis dapat melakukan penghematan ratusan juta hingga milyaran dalam setahun.

Baca Juga :  Registration Open for Webinar on Private Sector Initiatives to Reduce Marine Plastics “Toward Plastic Circularity: Good Practices from Singapore”

Image

OLIN, Asisten AI yang Mampu Meningkatkan Penjualan dengan Akurasi 90%

OLIN merupakan produk terbaru ESB yang akan diperkenalkan secara luas pada event FLEI 2024. OLIN berperan sebagai asisten AI yang memberikan rekomendasi praktis bagi pebisnis F&B, baik skala UMKM maupun enterprise. 

Gunawan, selaku CEO sekaligus Co-Founder ESB, menyatakan, “Seiring dengan perkembangan digital, pebisnis F&B menghadapi berbagai tantangan agar dapat mengelola bisnis dan meningkatkan penjualan. OLIN dapat membantu dengan memprediksi potensi target penjualan, mengidentifikasi promosi paling efektif, merekomendasikan menu kombinasi, mencegah fraud, dan memeriksa kesehatan bisnis“.

OLIN dirancang dengan mengusung empat nilai utama: (1) Security, keamanan dan kerahasiaan data terjamin karena seluruh data dikumpulkan dan diolah di dalam server ESB. (2) Accuracy, proses data dilakukan setiap hari secara terperinci dan akurat, serta menyajikan laporan yang lengkap dan detail. (3) Reliability, OLIN mengolah data realtime dari transaksi harian setiap brand sehingga rekomendasi yang diberikan bersifat spesifik, dan telah teruji selama dua tahun di beberapa merchant ESB. (4) Convenience, memiliki user experience yang simpel, OLIN memastikan data terolah otomatis dan penyajian rekomendasi praktis.

Gunawan menambahkan, “OLIN membantu pengusaha kuliner dalam berbagai aspek bisnis dengan akurasi hingga 90%, semakin tinggi tingkat akurasinya bila menggunakan produk ESB setidaknya tiga bulan”.

Baca Juga :  Arches Raih Pendanaan 3 Juta Dolar AS untuk Mendemokratisasi Keahlian di Pasar Global

Penawaran Terbatas di FLEI 2024

OLIN yang akan dihadirkan dalam gelaran FLEI 2024 merupakan pengembangan lebih lanjut sejak diciptakan pada tahun 2023. Ia direpresentasikan sebagai seorang asisten virtual wanita berusia 29 tahun. Hingga saat ini belum ditemukan AI serupa yang selengkap OLIN, dilihat dari sisi layanan maupun pengalaman pengguna (user experience), terutama di industri F&B.

Image

OLIN telah dipercaya dan dibuktikan oleh beberapa merchant ESB terutama pada skala bisnis menengah ke atas. Kedepannya tidak menutup kemungkinan untuk dapat membantu pemilik UMKM kuliner yang juga menggunakan aplikasi POS ESB terlebih dahulu. 

Chief Marketing Officer ESB, Fitriana Dyah menyebutkan, “OLIN diharapkan dapat membantu para pebisnis F&B mencapai omzet yang lebih tinggi. Kami menargetkan setidaknya 80% pengguna ESB saat ini dapat menggunakan OLIN sebagai asisten bisnis mereka”, harapnya.

Informasi lebih lengkap terkait OLIN dapat ditemukan di event FLEI 2024 pada 10–12 Mei 2024. Terdapat berbagai penawaran terbatas dan promosi menarik untuk semua produk ESB, seperti gratis sistem POS seumur hidup, loyalty program, dan penggunaan OLIN dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.  Opsi lainnya, juga dapat menghubungi Tim Sales atau layanan ESB Call Center untuk mengetahui cara mengaktifkan OLIN. 

Berita Terkait

“TARIF TRUMP” dampak dan pengaruhnya terhadap Indonesia
Kapolsek Indra Makmu Amankan Dua Pelaku Narkoba, 34 Paket Sabu Disita
Plugo bersama Revolusi Lokal dan transcosmos Indonesia Dorong UMKM Memaksimalkan Pemasaran Digital
Arches Raih Pendanaan 3 Juta Dolar AS untuk Mendemokratisasi Keahlian di Pasar Global
Yayasan WINGS Peduli Tanam 500 Mangrove dalam Program #WINGSPeduliLingkungan
25,98% Petani Binaan Eratani merupakan Generasi Milenial, Eratani Siap Dukung Regenerasi Petani
Solusi Pembayaran Digital yang Praktis dan Aman bersama BOS Pulsa Payment #PastiMulus
VRITIMES Gandeng Baranewsaceh.co, Radarnews.co.id, dan Agaranews.com dalam Kolaborasi Media Strategis

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 18:40 WIB

Anggota polsek brondong giat Patroli kota presisi, memberikan himbauan pesan kamtibmas Agar selalu menjaga harkamtibmas di wilayah kecamatan brondong.

Senin, 21 April 2025 - 18:33 WIB

Tingkatkan Giat patroli perintis presisi Patroli blue light dengan mobil 1402 Samapta Antara lain Antisipasi Gesekan oknum Perguruan Silat, Kriminalitas Dan Balap Liar.

Senin, 21 April 2025 - 18:31 WIB

Personil polsek brondong tingkatkan giat patroli kota presisi giat obyek vital guna cegah dan tangkal 4C di wilayah kecamatan brondong.

Senin, 21 April 2025 - 15:15 WIB

ANGGOTA POLSEK KARANGBINANGUN MENGHADIRI GIAT PEMBUKAAN BIMBINGAN MANASIK HAJI DI DESA SAMBOPINGGIR KEC KARANGBINANGUN.

Senin, 21 April 2025 - 14:55 WIB

Anggota polsek tikung Tingkatkan giat Patroli Rutinitas Polsek Tikung cegah 3C Dengan sasaran Perbankan. Pasar dan SPBU.

Minggu, 20 April 2025 - 13:21 WIB

KEGIATAN KAPOLSEK BRONDONG KORDINASI DAN SILAHTURAHMI BERSAMA TOKOH MASYARAKAT DESA LOHGUNG KECAMATAN BRONDONG KABUPATEN LAMONGAN

Minggu, 20 April 2025 - 05:49 WIB

Kapolsek Karangbinangun Akp Supardi, S. H., pimpin Anggota Giat pengamanan penyeketan Warga PSHT di Dsn. Monolelo desa Karangbinangun Dan kantor desa Karangbinangun Terkait Hitamkan polsek Sugio.

Minggu, 20 April 2025 - 04:43 WIB

Anggota polsek brondong Tingkatkan Giat patroli perintis presisi Patroli blue light dengan mobil 1402 Samapta Antara lain Antisipasi Gesekan oknum Perguruan Silat, Kriminalitas Dan Balap Liar.

Berita Terbaru