Sukses Besar! UI CISE Expo Maret 2024: Ribuan Lowongan Pekerjaan, Magang, Beasiswa, dan Peluang Berwirausaha Meriahkan Acara

REDAKSI LAMONGAN JAWA TIMUR

- Redaksi

Kamis, 28 Maret 2024 - 03:03 WIB

4069 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Depok, 28 Maret 2024 – Career Development Center Universitas Indonesia, didukung dengan KarirLab, telah sukses menyelenggarakan UI Career, Internship, Scholarship, dan Entrepreneurship (UI CISE) Expo Maret 2024 yang ke-37. Sebagai inisiator career fair terbesar di Indonesia, acara ini berhasil menjadi sorotan bagi mahasiswa, fresh graduates, dan pekerja muda yang mencari peluang karir dan pendidikan lanjutan.

UI CISE Expo Maret 2024 berlangsung mulai 20 Februari hingga 31 Maret 2024, bekerja sama dengan lebih dari 160 mitra yang terdiri dari berbagai sektor, mulai dari mitra perusahaan, lembaga beasiswa, lembaga kewirausahaan, mitra media, mitra perguruan tinggi, dan mitra telekomunikasi. Dalam keseluruhan rangkaian acara ini, UI CISE berhasil menyediakan 478 lowongan pekerjaan, mendatangkan 25 ribu pelamar kerja, dan mencatat lebih dari setengah juta kunjungan pada halaman web uicise.karirlab.co.

Rangkaian acara ini tidak hanya menawarkan acara utama secara tatap muka di Balairung, Universitas Indonesia, tetapi juga menyediakan sesi pelatihan online yang dapat diikuti oleh peserta dari seluruh Indonesia. Dari tanggapan positif peserta seperti Maghfira dan Athaya, terlihat betapa acara ini memberikan manfaat besar bagi mereka dalam mengeksplorasi dunia karir dan kemudahan dalam mencari lowongan pekerjaan.

Pelamar Kerja Membuat Resume Secara Langsung di Booth Resume Builder UI CISE Maret 2024

Maghfira, seorang fresh graduate dari Universitas Indonesia, menyatakan, “Event UI CISE Maret 2023 sangat bermanfaat. Saya mendapatkan banyak informasi berguna tentang dunia karir dengan menghadiri talkshow dari perusahaan-perusahaan ternama. Proses pembuatan resume dan mengajukan lamaran kerja melalui platform uicise.karirlab.co juga sangat memudahkan para pencari kerja baru seperti saya.” Sementara itu, Athaya, juga fresh graduate Universitas Indonesia, menambahkan, “Website uicise.karirlab.co sangat mudah digunakan dan sangat ramah pengguna bagi fresh graduates. Saya dapat dengan mudah melamar banyak lowongan dengan resume yang saya buat di websitenya hanya dengan sekali klik.” 

UI CISE Expo Maret 2024 merupakan ajang bagi mahasiswa, fresh graduates, dan pencari kerja muda untuk mempersiapkan langkah pertama mereka dalam karir atau pendidikan lanjutan. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk menjelajahi peluang karir di uicise.karirlab.co hingga 31 Maret 2024. 

(Selesai)

Tentang Career Development Center Universitas Indonesia 

Career Development Centre Universitas Indonesia (CDC-UI) tidak hanya sekedar “tempat” bagi mahasiswa dan lulusan UI menuju karir impian, tetapi adalah panggung di mana bakat-bakat muda berkembang menjadi tenaga kerja yang kompeten dan siap menghadapi dunia kerja. Sebagai jembatan antara pencari kerja (mahasiswa/lulusan) dengan perusahaan/instansi/industri, CDC-UI tak hanya menawarkan peluang, tetapi juga membangun jaringan yang luas demi kesuksesan bersama. Berada di bawah Direktorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni (DPKHA) UI dan saat ini dipimpin Prof Dr drg Sandra Fikawati MPH, CDC-UI berkomitmen untuk menjadi garda terdepan dalam merajut masa depan yang cerah bagi setiap individu yang melangkah di sini.

Baca Juga :  Mengapa Habbatussauda EL Medinah Merupakan Habbatussauda Terbaik?

Tentang KarirLab 

KarirLab adalah platform online terkemuka yang menghubungkan mahasiswa dan universitas dengan perusahaan di Indonesia. Berkantor pusat di Jakarta, platform ini memiliki jangkauan di seluruh nusantara dengan 8 juta mahasiswa aktif. KarirLab memiliki tujuan agar seluruh mahasiswa dari setiap latar belakang memiliki akses dan sumber daya untuk membantu mereka membangun fondasi yang kokoh dalam menjelajahi pasar dan dunia kerja. KarirLab menawarkan produk termasuk layanan evaluasi profil, pembuatan resume yang ramah ATS (Applicant Tracking System), portal lowongan pekerjaan yang terkurasi, dan layanan manajemen karir. KarirLab berawal di Yale University pada tahun 2020 dan merupakan pendukung aktif program Kampus Merdeka dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia dan program TalentHub Kementerian Ketenagakerjaan.

Kontak kami

uicise.karirlab.co

Media: comms@karirlab.co

Perusahaan: employer@karirlab.co

Institusi Pendidikan: careercenter@karirlab.co 

Berita Terkait

“TARIF TRUMP” dampak dan pengaruhnya terhadap Indonesia
Kapolsek Indra Makmu Amankan Dua Pelaku Narkoba, 34 Paket Sabu Disita
Plugo bersama Revolusi Lokal dan transcosmos Indonesia Dorong UMKM Memaksimalkan Pemasaran Digital
Arches Raih Pendanaan 3 Juta Dolar AS untuk Mendemokratisasi Keahlian di Pasar Global
Yayasan WINGS Peduli Tanam 500 Mangrove dalam Program #WINGSPeduliLingkungan
25,98% Petani Binaan Eratani merupakan Generasi Milenial, Eratani Siap Dukung Regenerasi Petani
Solusi Pembayaran Digital yang Praktis dan Aman bersama BOS Pulsa Payment #PastiMulus
VRITIMES Gandeng Baranewsaceh.co, Radarnews.co.id, dan Agaranews.com dalam Kolaborasi Media Strategis

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 15:06 WIB

Anggota polsek tikung Cegah aktivitas kejahatan jalanan Diantaranya! Giat patroli obvit Di wilayah polsek tikung Begini tegasnya! 

Selasa, 22 April 2025 - 12:42 WIB

Kapolsek Kedungpring Beserta Anggota polsek Kedungpring giat Cooling syestem Dalam Rangka Patroli dialogis Begini tegasnya!

Selasa, 22 April 2025 - 11:59 WIB

Anggota polsek sukodadi Meningkatkan pelayanan keamanan terhadap masyarakat antara lain, Patroli kota presisi obyek vital di wilayah kecamatan sukodadi.

Selasa, 22 April 2025 - 11:39 WIB

Petugas jaga Mako polsek Bluluk Giat patroli Antisipasi bencana alam di wilayah polsek bluluk.

Selasa, 22 April 2025 - 10:45 WIB

Personil polsek sukodadi tingkatkan kegiatan patroli kota presisi blue light tengah malam dengan mobil 1402 samapta diantaranya! Antisipasi gesekan oknum Perguruan silat Begini tegasnya!

Selasa, 22 April 2025 - 10:42 WIB

Anggota jaga mako polsek sukodadi tingkatkan! Patroli kota presisi giat dialogis di wilayah kecamatan sukodadi Begini Pesannya!

Selasa, 22 April 2025 - 10:24 WIB

Anggota polsek brondong giat patroli kota presisi Dialogis Dalam Rangka Harkamtibmas.

Selasa, 22 April 2025 - 10:04 WIB

Anggota polsek Brondong Patroli blue light tengah malam dengan mobil 1403 samapta untuk antisipasi gesekan oknum Perguruan silat, Kriminalitas dan balap liar.

Berita Terbaru