Polda Sumatera Utara Menggelar Review Tahun 2023 dan Outlook 2024

Joni Suheryanto

- Redaksi

Jumat, 29 Desember 2023 - 19:06 WIB

40301 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN I KUPAS TUNTAS 86 – Polda Sumatera Utara mengadakan gelar Refleksi Akhir Tahun dan Outlook 2024 di Polda Sumatera Utara, Jalan Sisingamangaraja KM 10,5 tepatnya di Aula Tribrata Polda Sumatera Utara, Jumat (29/12/2023).

Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. Agung Setya Imam Efendi, SH., SIK., M.Si mengatakan, terdapat 5 prioritas Polri khususnya Polda Sumatera Utara antara lain, penanganan area publik yang aman dan nyaman, Narkotika musuh bersama, Tim percepatan penanganan program prioritas Pemerintah, penguatan sistem pembinaan Internal Polda Sumatera Utara, dan Pemilihan Umum (Pemilu) Damai Tahun 2024 mendatang ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kapolda Sumatera Utara juga mengatakan, pada Tahun 2023 terdapat 45,413 aduan dan di selesaikan sebesar 98,5% aduan serta tingkat kemanan keamanan cukup baik di Sumatera Utara sebesar 78,6%,” katanya.

Semantara itu, di Tahun 2023 tersangka Narkoba terdapat 6.427 orang sedangkan pemakai 1.250 orang dengan jaringan 5.177 orang yang dominan jaringan Aceh-Tanjung Balai.

Baca Juga :  Seret Aktor Mafia Tambang yang Menjarah Aset Negara, Lembaga PKR Surati Polda Sumut dan Mabes Polri

“Di jelaskannya juga, barang bukti yang berhasil di sita berupa 161.644 pil ekstasi, 1.111,3 kg sabu-sabu, 2.246,9 kg ganja, 395.063 pohon ganja dan 155 ha ladang ganja dengan bantuan teknologi satelit dan menyelamatkan 13.595.020 jiwa,” ucapnya.

“Dalam hal pengungkapan kejahatan kekayaan Negara Kapolda Sumatera Utara mengatakan, berhasil menyelamatkan keuangan Negara Rp. 310,18 M dengan rincian Rp. 60 M di ungkap dalam 14 kasus Korupsi, Rp. 2,33 M dalam 12 kasus penyalagunaan Subsidi, Rp 19,7 M ungkap pencurian Listrik Bitcoin, Rp. 228, 15 M membantu Satgas BLBI,” jelasnya.

“Lain halnya perkara nyawa dan tubuh, Polda Sumatera Utara menjabarkan perkara penganiayaan 6746, KDRT 1220, curas 748, kekerasan seksual 277, pencabulan 256, penelantaran 84,pembunuhan 24,” katanya.

“Untuk kejahatan jalanan Polda Sumatera Utara merinci dalam kasus penganiayaan 6,746, curat 6526, curanmor 4176, curas 748, kekerasan seksual 288, pencabulan 256, pembunuhan 24,” terangnya.

Baca Juga :  Hina Nabi Muhammad dan Minta Israel Bantai WNI di Palestina, Pria Ini Langsung Diciduk

“Dalam hal Outlook 2024 yang akan datang, Polda Sumatera Utara akan meningkatkan Ekonomi di Sumatera Utara, peningkatan pelayanan publik, pembutan data centre Polda yang terintergritas, pemberantasan Narkoba, penegakan hukum,” tutupnya.

Selain Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. Agung Setya Imam Efendi tampak mendampingi Wakapolda Sumatera Utara, Brigjrnd Pol. Rony Samtana, Pejabat Utama (PJU) Polda Sumatera Utara, para undangan di antaranya Kasdam I/ BB, Kompolnas RI, Benny Mamoto, Ketua FKUB Provinsi Sumatera Utara, Dr. Abdul Rahim, Ketua Bawaslu Provinsi Sumatera Utara, M Aswin Diapari Lubis, Budayawan Dr. Irfan Simatupang, Rektor Unimed Prof. Dr. Baharuddin, Rektor UMSU Ketua Lembaga Perlindungan Anak Provinsi Sumatera Utara, Ritonga, Kepala Ombudsman Provinsi Sumatera Utara, Panggabean, Conten Creator, Wanda, Insan Pers, dan lain sebagainya. (JONI SH)

Berita Terkait

Forum Warga Peduli Asrama TNI-AD Gelugur Hong Medan Resah Atas Sikap Kodam I Bukit Barisan
DPC Partai Gerindra Kota Medan menggelar Halal Bi Halal 1446 H/ 2025 M
Seret Aktor Mafia Tambang yang Menjarah Aset Negara, Lembaga PKR Surati Polda Sumut dan Mabes Polri
Polda Sumut bersama Polres Sergai gelar Press Release Kasus Curas
Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Medan Menilai Pangdam I/Bukit Barisan Tidak Menghormati Proses Hukum
Ketum HBB Lamsiang Sitompul, SH.,MH., Cabut Izin TPL Bila Sengsarakan Rakyat
Lantik Pengurus Perangkat Kelengkapan Organisasi PGRI Sumut, Ilyas Sitorus Berharap Dapat Melakukan Penguatan Organisasi
Heboh..!! Ratusan Aktivis dan Masyarakat Aksi Damai di Depan Kantor Pengadilan Tinggi Medan dan Kantor DPW Partai Nasdem,Minta Wakil Rakyat Bukan Preman

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 13:21 WIB

KEGIATAN KAPOLSEK BRONDONG KORDINASI DAN SILAHTURAHMI BERSAMA TOKOH MASYARAKAT DESA LOHGUNG KECAMATAN BRONDONG KABUPATEN LAMONGAN

Minggu, 20 April 2025 - 04:43 WIB

Anggota polsek brondong Tingkatkan Giat patroli perintis presisi Patroli blue light dengan mobil 1402 Samapta Antara lain Antisipasi Gesekan oknum Perguruan Silat, Kriminalitas Dan Balap Liar.

Minggu, 20 April 2025 - 00:19 WIB

Anggota polsek Karangbinangun giat Pengamanan ibadah GKJW Bacem windu Begini tegasnya.

Sabtu, 19 April 2025 - 23:05 WIB

Kapolsek Kedungpring pimpin anggota giat pengamanan penyeketan Warga PSHT terkait hitamkan polsek Sugio di perempatan Dradah Begini tegasnya!

Sabtu, 19 April 2025 - 22:34 WIB

Kapolsek brondong Akp moch lazib, S. H., Beserta anggota melaksanakan kegiatan penyeketan Warga PSHT Diperbatasan Lamongan-Tuban Begini Tegasnya!.

Jumat, 18 April 2025 - 10:11 WIB

Kegiatan pengamanan ibadah Jumat Agung Paskah GKJW Cangkring kecamatan bluluk kabupaten Lamongan.

Jumat, 18 April 2025 - 10:09 WIB

KEGIATAN PENGAMANAN IBADAH JUM’AT AGUNG/PASKAH GKJW SUMBERGONDANG KEC BLULUK KAB LAMONGAN

Jumat, 18 April 2025 - 10:08 WIB

GIAT PENGAMANAN PENGAJIAN DAN SHOLAWATAN DALAM RANGKA HAJATAN PERNIKAHAN DS. BANJARGONDANG KEC. BLULUK KAB. LAMONGAN

Berita Terbaru