Ditlantas Polda Sumut Bagikan 200 Helm SNI ke Abang Betor

Joni Suheryanto

- Redaksi

Senin, 11 September 2023 - 17:16 WIB

40139 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN I KUPAS TUNTAS 86 – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sumut membagikan 200 helm Standar Nasional Indonesia (SNI) kepada para abang beca bermotor (betor) yang beroperasi di kota Medan khususnya, Senin (11/9) siang.

Kegiatan yang dilaksanakan di Museum Sumatera Utara Jalan HM Joni Kecamatan Medan Kota itu dihadiri langsung Direktur Lantas Polda Sumut, Kombes Pol Muji Ediyanto, dan jajarannya.

“Hari ini, kita menginisiasi kegiatan pembagian helm dalam rangka Operasi Zebra Toba 2023,” terang Muji.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kata dia, pembagian helm kali ini lain dari yang lain, karena dikhususkan bagi para abang betor. Sebab, di Medanmasih rendahnya kesadaran para abang betor untuk berkendara menggunakan helm SNI.

Baca Juga :  Pelantikan DPW Satgas Senopati Pujakesema Sekaligus Pelantikan DPW Pujakesema Sumut dan DPD Pujakesuma Medan Masa Bakti 2024-2029

“Karena Medan ini cukup banyak abang betor yang sehari-hari bekerja di jalan raya untuk menarik penumpang, dan jika kita lihat banyak yang tidak menggunakan helm,” kata Muji.

Karena itu, dalam rangka Ops Zebra Toba 2023, Ditlantas Polda Sumut mengajak para abang-abang betor bisa menjadi agen-agen pelopor keselamatan berlalu lintas.

“Salah satunya dengan menggunakan helm saat menarik penumpang di jalan raya,” sebutnya.

Baca Juga :  Polda Sumut Merazia Tempat Hiburan Malam di Kota Medan

Meski pembagian helm SNI itu belum mencukupi untuk abang betor yang lain, namun Muji berharap bisa menjadi contoh untuk yang lain.

Menjawab wartawan, Muji menyatakan, pihaknya akan melakukan penindakan terhadap pengemudi betor dan pengendara sepeda motor jika ditemukan tidak menggunakan helm SNI.

“Sasaran prioritas pelanggaran yang berpotensi mengakibatkan fatalitas. Maka jika helm tidak SNI akan kami laksanakan penindakan,” tegasnya, menambahkan penindakan bisa melalui tilang elektronik (ETLE) ataupun tilang di tempat (manual). (JONI SH)

Berita Terkait

Ketum HBB Lamsiang Sitompul, SH.,MH., Cabut Izin TPL Bila Sengsarakan Rakyat
Lantik Pengurus Perangkat Kelengkapan Organisasi PGRI Sumut, Ilyas Sitorus Berharap Dapat Melakukan Penguatan Organisasi
Heboh..!! Ratusan Aktivis dan Masyarakat Aksi Damai di Depan Kantor Pengadilan Tinggi Medan dan Kantor DPW Partai Nasdem,Minta Wakil Rakyat Bukan Preman
Jelang Pelantikan Ketua DPRD Sumut, Erni Gelar Syukuran Bersama Tokoh Agama dan Masyarakat
Pelantikan dan Pengukuhan Kelompok Kerja Guru Diniyah Takmiliyah (KKG-MDT) Provinsi Sumut
Supriadi S.Ag Resmi Dilantik Menjadi Ketua KKG-MDT Sumut Oleh Kakanwil Kemenag Sumut
DR .Drs H.Arsyad Lubis Ketua Umum ( KBNDAB ) Membentuk Kembali Susunan Kepengurusan Yang Baru
Kecelakaan di Area Parkir Gereja CCA Jalan Krakatau, Akibat Buka Pintu Mobil Mendadak Tanpa Melihat Kebelakang

Berita Terkait

Senin, 24 Februari 2025 - 12:23 WIB

Petugas polsek modo dengan tegas melaksanakan kegiatan patroli dialogis presisi.

Senin, 24 Februari 2025 - 12:12 WIB

Dukung ketahanan pangan nasional Plh kapolsek Karangbinangun bersama Forkopimcam melaksanakan giat monitoring cek tanaman bergizi.

Senin, 24 Februari 2025 - 11:59 WIB

Anggota kepolisian sektor sukodadi tingkatkan giat patroli obyek vital.

Senin, 24 Februari 2025 - 11:56 WIB

Petugas polsek sukodadi melaksanakan kegiatan patroli sinergitas TNI-POLRI.

Senin, 24 Februari 2025 - 10:55 WIB

Petugas jaga polsek sukodadi giat patroli blue light tengah malam diantaranya antisipasi guantibmas 3C di sukodadi.

Senin, 24 Februari 2025 - 10:36 WIB

Pastikan kondusifitas malam hari polsek sukorame intensifkan patroli dini hari.

Senin, 24 Februari 2025 - 10:25 WIB

JAGA KAMTIBMAS AGAR TETAP KONDUSIF POLSEK SAMBENG PATROLI OBYEK VITAL DIWILAYAH SAMBENG

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:18 WIB

Anggota polsek kedungring giat patroli perintis presisi Cegah Terjadinya! Bencana alam Banjir Dan Karhutla.

Berita Terbaru