Timnas Indonesia Gagal, Kapolda Sumut Tetap Bangga Perjuangannya”

Joni Suheryanto

- Redaksi

Minggu, 27 Agustus 2023 - 12:19 WIB

40181 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN I KUPAS TUNTAS 86 – Teriakan histeris ratusan komunitas ojek online, sopir angkot dan Betor diikuti dengan kata golll menggema di halaman Kantor Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Sumut, saat pemain Timnas Indonesia U-23 Arkhan Fikri mencetak gol dari titik pinalti, Sabtu (26/8/2023) malam.

Sukacita kemenangan tergambar di depan mata usai pemain kelahiran Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara, itu berhasil membawa Indonesia unggul atas Vietnam di Final AFF U23, 2-1.

Tak terkecuali Kapolda Sumut, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi beserta ratusan driver ojek online (Ojol), betor, dan sopir angkot.

Namun, hasil akhir berkata lain, Timnas kalah 5-6 atas Vietnam usai sepakan kiper Ernando digagalkan kiper lawan. Pertandingan benar-benar menegangkan.

“Kita bangga, Timnas U23 bertarung hingga detik-detik terakhir. Penonton yang Nobar tetap merasa Timnas Indonesia menang. Kalian boleh kalah, tetap juara di hati kami,” kata Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi.

Nobar Kapolda Sumut dengan 300 pengendara ojol, betor dan sopir angkot juga dimeriahkan berbagai doorprize. Selain itu, mereka juga disuguhi wedang ronde, sate padang, nasi goreng dan jajan pasar.

Final Piala AFF U-23 antara Timnas Indonesia melawan Timnas Vietnam berlangsung di Rayong Province Stadium, Rayong, Thailand.

Baca Juga :  Kuasa Hukum Alm.Selamat Sianipar Melaporkan Polres Toba ke Bid Propam Polda Sumut

“Lebih seru kalau nonton bareng pertandingan sepakbola. Bisa teriak lepas ketika timnas mencetak gol,” kata seorang penonton.

Meski gagal menjadi juara, namun Timnas Indonesia menyumbang satu pemain mendapatkan penghargaan individu.

Arkhan Fikri, gelandang Timnas Indonesia U-23 asal Sergai meraih penghargaan sebagai pemain terbaik Piala AFF U-23 2023.

Dirinya tampil konsisten sepanjang turnamen.  Dalam pertandingan final melawan Vietnam, Arkhan tampil heroik dan bisa merepotkan lawan.

Arkhan juga ikut mencetak gol dalam adu penalti. Namun demikian, kontribusinya tidak dapat membantu tim Garuda Muda meraih gelar juara Piala AFF U-23.(JONI SH)

Berita Terkait

Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Medan Menilai Pangdam I/Bukit Barisan Tidak Menghormati Proses Hukum
Ketum HBB Lamsiang Sitompul, SH.,MH., Cabut Izin TPL Bila Sengsarakan Rakyat
Lantik Pengurus Perangkat Kelengkapan Organisasi PGRI Sumut, Ilyas Sitorus Berharap Dapat Melakukan Penguatan Organisasi
Heboh..!! Ratusan Aktivis dan Masyarakat Aksi Damai di Depan Kantor Pengadilan Tinggi Medan dan Kantor DPW Partai Nasdem,Minta Wakil Rakyat Bukan Preman
Jelang Pelantikan Ketua DPRD Sumut, Erni Gelar Syukuran Bersama Tokoh Agama dan Masyarakat
Pelantikan dan Pengukuhan Kelompok Kerja Guru Diniyah Takmiliyah (KKG-MDT) Provinsi Sumut
Supriadi S.Ag Resmi Dilantik Menjadi Ketua KKG-MDT Sumut Oleh Kakanwil Kemenag Sumut
DR .Drs H.Arsyad Lubis Ketua Umum ( KBNDAB ) Membentuk Kembali Susunan Kepengurusan Yang Baru

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:09 WIB

Personel Koramil 1426-01/Polut Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Selokan

Jumat, 14 Maret 2025 - 12:30 WIB

Babinsa Koramil 1426-03/Galut Pendampingan Kegiatan Posyandu Untuk Menekan Angka Stunting

Jumat, 14 Maret 2025 - 08:28 WIB

Wujud Nyata Pendampingan Babinsa Kodim Takalar Bantu Petani Panen Padi Di Desa Binaan

Kamis, 13 Maret 2025 - 08:46 WIB

Koramil 1426-07/Pattallassang Bersama Masyarakat Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

Kamis, 13 Maret 2025 - 06:15 WIB

Personel Koramil 1426-06/Mapsu, Sholat Subuh Berjamaah di Masjid Wilayah Binaan

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:08 WIB

Jelan Buka Puasa, Koramil 1426-04/Galut Bagi Takjil Kepada Para Pengguna Jalan

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:00 WIB

Koramil 1426-06/Mapsu Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air dan Pinggir Jalan

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:51 WIB

Koramil 1426-05/Marbo Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air dan Pinggir Jalan

Berita Terbaru